Resep Kue Yakgwa (Kue Madu Korea)

Resep Kue Yakgwa Korean
Resep Kue Yakgwa Korean

Resep Kue Yakgwa

Kue tradisional Korea ini terbuat dari tepung gandum, madu dan minyak wijen. Kue ini sudah dibuat sejak zaman Dinasti Goryeo dan disajikan pada saat perayaan acara-acara penting masyarakat Korea. Resep kue yakgwa terbuat dari bahan-bahan yang kaya akan manfaat, madu dan minyak wijen bermanfaat untuk proses detoksifikasi tubuh.

Selain itu aroma khas jahe membuatnya khas serta rasa manis yang disukai anak-anak maupun orang dewasa. Bentuk dari kue ini mirip cookies namun tambahan kacang tanah membuat yakgwa terlihat seperti bunga yang sedang mekar. Proses pembuatannya dengan cara di panggang atau di rebus.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Resep Hotteok – Pancake Khas Korea

Bahan-bahan Kue Madu Yakgwa Korea

  • Tepung terigu 150 gram
  • Gula palem 50 gram
  • Madu 3 sendok makan
  • Wijen 25 gram (sangrai)
  • Minyak kacang 2 sendok makan
  • Air perasan jahe 1 sendok teh
  • Bubuk kayu manis 1 sendok teh
  • Baking powder 12 sendok teh
  • Air 50 ml
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Kacang tanah secukupnya (sangrai)

Bahan Sirup:

  • Gula pasir 50 gram
  • Gula palem 25 gram
  • Madu 3 sendok makan
  • Air 100 ml

Cara Membuat Kue Yakgwa

  1. Campurkan semua bahan (kecuali bahan sirup) ke dalam wadah, aduk menggunakan tangan sampai merata dan tidak terlalu lengket, sisihkan.
  2. Gilas adonan sampai menjadi tipis kemudian taburi tengan tepung terigu, cetak menggunakan cetakan bunga atau sesuai selera.
  3. Panaskan minyak di atas kompor menggunakan api sedang, masukkan kue yang sudah dicetak ke dalam penggorengan. Goreng hingga warna kecokelatan, angkat dan dinginkan terlebih dahulu.
  4. Membuat sirup: rebus semua bahan sirup hingga agak kental.
  5. Masukkan kue ke dalam rebusan, aduk sampai kue meresap.
  6. Angkat kemudian hiasi kue yakgwa dengan kacang tanah sangrai. Sajikan

Tips: Selain menggunakan hiasan kacang tanah, Anda juga bisa menghiasnya dengan pine nuts.

Camilan kue yagwa yang manis dan harum akan sangat cocok jika menjadi teman minuman susu, kopi, teh hitam atau teh hijau sambil nonton drama kolosal korea.

Selamat Mencoba !!!

resep pandan chiffon cake,cara membuat kue muffin,dessert khas korea,komposisi roti tawar,pie apple,suhu oven listrik untuk kue bolu,menu masakan untuk arisan keluarga,fungsi cream of tartar,menu makanan untuk sehari hari,sea food,aneka kue bolu panggang,aneka resep olahan roti tawar,resep pisang keju crispy,masakan taiwan,cara membuat kwetiau,kue putu bambu,kue sisir,olahan oatmeal untuk diet,membuat bakpao,sapi lada hitam,kue jahe,cara membuat terang bulan teflon,resep potato cheese,resep makanan khas ambon,resep bread talk,kue khas manado,bahan kue sus,resep kue bika ambon medan,resep onde onde gula merah,krengsengan kambing,bakpia kacang ijo,menu makanan untuk arisan,bahan untuk mengembangkan kue,cara bikin kue dorayaki,apa itu heavy cream,mooncake,menu makanan untuk arisan keluarga,makanan cireng,resep bika ambon,resep lidah kucing renyah,menu arisan keluarga sederhana,menu arisan murah meriah,bahan kue bika ambon,cara membuat muffin,resep pastry and bakery,cara membuat kue cupcake,membuat ayam goreng,menu arisan praktis,cara menggunakan oven listrik kirin,cara bikin bolu karamel